Disable Copy & Paste

Kemarin aku sangat kesal sekali, soalnya temanku gak bilang - bilang mau copy file dari komputerku, filenya sangat penting lagi, kalau aku marahin temanku, ntar aku di bilang gak setia kawan & egois. Daripada gitu, terpaksa dech aku pakai cara kekerasan (ngeri banget nich kaya nya), cara yang ku maksud adalah melarang Copy & Paste ke media penyimpanan seperti flashdisk atau harddisk portable tanpa se izin dari pemiliknya. Caranya cukup rumit tapi simpel, gimana bisa gitu, udah tenang aja nich aku kasih caranya biar gak ada lagi kejadian sepertiku.

1.) Klik tombol "START"
2.) Klik menu "RUN"
3.) Tuliskan "REGEDIT"
4.) Cari "HKEY_LOCALMACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control"
5.) Klik kanan di "Control" kemudian "New"  lalu "Key" trus beri nama dengan "StorageDevicePolicies"
6.) Pada "StorageDevicePolicies" klik kanan dan "New" trus "Dword" lalu beri nama dengan "WriteProtect"
7.) Klik 2X "WriteProtect" dan ganti value datanya menjadi "1"
8.) Restart komputernya.

Dan ini adalah hasilnya :


Semoga dengan cara yang aku lakukan ini, temanku itu dapat memahami arti dari sebuah pertemanan. Aku tuch sebenarnya baik dan tidak sombong (Wah, mulai narsis nich), untuk sharing data sich bagiku gak masalah, cuman musti izin dulu sama yang punya data, bener gak ?

Catatan : 
Untuk mengembalikan agar bisa copy & paste lagi, cukup dengan mengganti value menjadi "0" pada "WriteProtect".


2 comments:

Anonymous said...

Mas mohon izin untuk bahan postingan di blog saya.
Gimana, boleh apa tidak?

Untuk memasang emoticon di bawah ini ke dalam Kotak Komentar, kamu cukup menuliskan kodenya saja.

:)] :)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))

Post a Comment

Related Posting :